Skip to main content

Tips Memilih Lokasi Bisnis Kuliner yang Tepat dan Strategis

Ketika membangun bisnis kuliner pemilihan lokasi yang tepat dan strategis merupakan salah satu kunci keberhasilan suatu usaha. Perlu diketahui, tidak semua tempat bisa dijadikan lokasi untuk membuka usaha kuliner.

Pada dasarnya, pemilihan lokasi tempat usaha ditentukan oleh berbagai faktor. Nah, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai tips memilih lokasi usaha kuliner, yuk simak ulasannya berikut.

Tips Mudah Memilih Lokasi Bisnis Kuliner yang Tepat

Lokasi usaha kuliner bisa berbeda-beda berdasarkan jenisnya, seperti restoran, kafe, hingga toko kue. Adapun beberapa tips mudah yang bisa dilakukan untuk memilih lokasi usaha kuliner, di antaranya:

Sesuai dengan target pasar

Salah satu tips untuk memilih lokasi suatu usaha kuliner adalah menyesuaikan dengan target pasar. Misalnya, saat membuka restoran mewah dengan harga makanan cukup tinggi, maka lebih baik memilih lokasi yang sering dikunjungi oleh orang-orang dari kalangan menengah ke atas.

Begitupun sebaliknya, jika usaha kuliner masih berskala kecil dengan harga yang terjangkau. Pastikan untuk memilih lokasi yang berdekatan dengan orang dari berbagai kalangan, seperti pemukiman, Universitas, atau area dekat kos-kosan.

Lokasi mudah dijangkau

Selain menyesuaikan dengan target pasar, pilihlah lokasi usaha kuliner yang mudah dijangkau. Hal ini perlu dilakukan karena lokasi tersebut akan memudahkan orang-orang untuk mengetahui usaha kuliner yang sedang dijalani.

Apabila membuka usaha kuliner di dalam mall, pastikan lokasinya berada di tempat yang mudah terlihat dan dijangkau para pengunjung. Akan tetapi, perhatikan pula biaya dari lokasi yang dipilih sebab biasanya tempat strategis memiliki harga sewa cukup tinggi.

Lahan parkir luas

Tips memilih lokasi strategi agar usaha kuliner bisa berjalan lancar adalah dengan memperhatikan lahan parkir yang tersedia. Perlu diketahui, tak sedikit orang yang mau menghadapi hal-hal merepotkan, termasuk mencari tempat parkir untuk kendaraan.

Karena masalah parkir ini, tak menutup kemungkinan bagi konsumen untuk membatalkan niatnya berkunjung ke tempat usaha. Untuk itu, ketika berniat membuka usaha kuliner, perhatikan juga lahan parkir yang tersedia.

Keuntungan Memilih Lokasi Usaha yang Strategis

Pemilihan lokasi untuk tempat bisnis memang sangat berpengaruh terhadap keberhasilan. Dengan lokasi yang strategis, maka akan membawa banyak manfaat, termasuk dampak baik terhadap keberlangsungan usaha. Beberapa keuntungan memiliki tempat usaha yang strategis, yakni:

Cepat dihafal

Letak tempat usaha yang strategis akan mudah dihafal oleh orang, baik yang jarang berkunjung sekalipun. Ketika orang sering melihat, maka lama kelamaan akan hafal terhadap keberadaan tempat usaha tersebut.

Mudah dikenal

Tempat usaha menjadi mudah dikenal jika terletak di lokasi strategis di mana banyak orang yang lalu lalang. Semakin sering orang mengetahui keberadaan tempat usaha, maka akan semakin besar pula rasa ingin tahunya.

Apabila sudah penasaran, biasanya informasi mengenai tempat usaha akan dicari. Pada akhirnya, banyak orang menjadi kenal dengan sendirinya setelah rasa penasaran yang terpendam bisa terjawab karena mengunjungi tempat usaha tersebut.

Sering dikunjungi

Keuntungan lain karena memiliki lokasi tempat usaha yang strategis adalah sering dikunjungi, baik pelanggan lama maupun baru. Pelanggan biasanya lebih memilih datang ke tempat yang sudah dikenal, terutama jika lokasinya mudah dijangkau. Kenyamanan yang didapat pelanggan akan membuat tempat tersebut dijadikan sebagai tujuan utama.

Demikian informasi terkait tips mudah dalam memilih lokasi bisnis kuliner. Selain mempersiapkan modal, pastikan juga untuk memilih lokasi usaha yang strategis agar bisnis bisa berjalan dengan lancar.

Berbagi itu peduli:

Comment Policy:

Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui. Untuk komentar out of topics silahkan masuk ke Forum Kompi Ajaib
Buka Komentar
Buka Komentar
Jangan Diklik!

Menarik Untuk Dibaca Juga:


PrivacySitemap
©2021 KOMPI AJAIB